Lagi dan lagi, dosen Kampus Ungu ISTeK ICsada Bojonegoro yaitu Ns. Mei Fitria Kurniati, S.Kep., M.Kep dari Prodi Ilmu Keperawatan Fakultas Kesehatan menerbitkan buku hasil luaran penelitian yang telah dilakukannya, dengan judul “Semua Tentang Stroke dengan Pendekatan Teori Self Care”. Stroke dapat terjadi ketika suplai darah ke bagian otak berkurang karena penyumbatan atau ketika pembuluh darah di otak pecah yang harus segera ditangani dengan cepat dan tepat.

Buku ini mengulas tentang konsep hipertensi, stroke, teori self care (perawatan diri). Perawatan diri adalah tugas penting untuk mengendalikan konsekuensi negatif dari penyakit, dimana modifikasi perilaku menjadi sasaran termasuk, pengetahuan pendidikan kesehatan dan sikap terhadap pasien yang menderita hipertensi. Supportive educative yaitu support pendidikan dilengkapi dengan energi dalam memperkuat skill perawatan diri serta membantu pasien dalam menggunakan dan memanfaatkan sumber daya yang ada dalam menangani gejala yang dialami penderita stroke.

Penyusunan buku ini bertujuan memberikan tambahan pengetahuan masyarakat tentang upaya pencegahan stroke. Jika pengetahuan dan wawasan masyarakat meningkat, diharapkan masyarakat lebih aware dan mengantisipasi kemungkinan terburuk yang terjadi.