admin@istekicsadabjn.ac.id

Follow Us:

SAHABAT PERTAMINA SUKSES GELAR GEBYAR PASAR MURAH & EXPO UMKM DI TUBAN

Sabtu (11/12/2022) menjadi hari yang begitu seru di halaman SDN Rahayu, Soko, Tuban. Tampak hiruk pikuk murid-murid SDN Rahayu beserta orang tua dan juga masyarakat umum desa Rahayu memadati halaman sekolah tempat diadakannya Acara Gebyar Pasar Murah & EXPO UMKM yang merupakan rangkaian kegiatan Program Sahabat Pertamina bekerja sama dengan Pertamina EP dan ISTeK ICsada Bojonegoro di Desa Mitra.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung dan memfasilitasi UMKM lokal agar lebih semangat dalam menjalani usaha dan berkembang memiliki relasi yang kuat. Peserta EXPO UMKM kali ini berasal dari tiga Desa Mitra binaan Program Sahabat Pertamina, yakni Desa Rahayu, Kebonagung, dan Bulurejo. Adapun produk yang dipamerkan meliputi produk unggulan Desa Rahayu, yakni Minuman Bunga Telang, Aneka Olahan Kripik, Susu Kambing, Aneka Jus, dan masih banyak lagi. Tak hanya diisi dengan berbagai produk UMKM, panitia juga menyiapkan Pasar Murah Sembako berupa Gula, Minyak, Beras, Kecap, Mi dan Telur.

Selain guru dan wali murid, kegiatan ini juga dibuka untuk masyarakat umum Desa Rahayu. Tak lupa untuk edukasi dan hiburan murid SDN Rahayu, panitia menyiapkan sesi dongeng anak dan fun games dari pendongeng Bojonegoro, Kak Feri. Acara yang dimulai pukul 8 pagi ini ternilai sangat meriah dan mendapatkan antusiasme dari banyak warga.

“Kami ucapkan terimakasih kepada Pertamina EP dan ISTeK ICsada yang selalu membersamai masyarakat desa kami dengan rangkaian program-programnya yang sangat membntu Pemerintah Desa Rahayu. Program-programnya sangat dirasakan langsung oleh masyarakat.”, ujar Kepala Desa Rahayu, Imam Lughuzali.

Pak Agus mewakili pihak sekolah juga mengucapkan banyak terimakasih dan berharap kegiatan seperti ini bisa diadakan kembali. “Selain menjadi ajang pembelajaran untuk murid kami, kegiatan ini juga sangat positif dalam memperkenalkan sekolah SDN Rahayu ini, yang Alhamdulillah sudah menjadi Sekolah Adiwiyata Nasional.”

Ditemui di lain tempat, Manager Program Sahabat Pertamina, Ns. Defri Pria Wicaksana, S.Kep menjelaskan bahwa kegiatan EXPO dan Pasar Murah ini telah diadakan untuk kedua kalinya setelah sebelumnya telah diadakan di Bojonegoro. “Kemarin kita adakan full UMKM lokal Tuban dan Bojonegoro, kali ini kita tambah dengan Pasar Murah mengingat kebutuhan pokok akhir tahun ini juga meningkat, jadi kita inisiatif membantu ekonomi warga dengan menyediakan sembako dengan harga murah.”

Contact Info

Quick Links

PMB

Ormawa

LPM

Ajuan Surat

Daftar Skripsi

Support Links

SISTER

E-Library

E-Learning

Jurnal

CBT

Information PMB

Biaya Kuliah

Jalur Pendaftaran

Beasiswa

Keunggulan

Peluang Kerja

© 2022 ISTeK ICsada Bojonegoro

 

Created by. Defri Pria Wicaksana