Bojonegoro – Sebagai puncak kegiatan stase komunitas dan keluarga, mahasiswa Profesi Ners 11 Kampus Ungu ISTeK ICsada Bojonegoro menggelar Pengajian Umum sekaligus memperingati Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW pada 31 Januari 2025 di Masjid Baiturrahman I, Desa Pagerwesi, Kecamatan Trucuk, Bojonegoro. Acara ini dihadiri oleh masyarakat setempat dan dimeriahkan dengan lantunan hadrah dari As-Shofah, serta tausiyah oleh KH. Hasyim Rosidi.

Pengajian ini menjadi momen refleksi spiritual sekaligus ajang silaturahmi antara mahasiswa dan masyarakat setelah enam minggu menjalankan berbagai program kesehatan berbasis komunitas. Selain memperingati Isra’ Mi’raj, acara ini juga menjadi bentuk rasa syukur atas keberhasilan program-program yang telah diterapkan di Desa Pagerwesi.

Elsya, wakil ketua pelaksana, berharap program yang telah dijalankan dapat memberikan manfaat nyata bagi warga. “Kami sangat bersyukur bisa berbagi ilmu dan pengalaman dengan masyarakat Desa Pagerwesi. Harapan kami, program yang sudah diberikan dapat terus berjalan dan memberi dampak positif dalam meningkatkan kesehatan masyarakat,” ujarnya.

Acara ini menandai berakhirnya masa pengabdian mahasiswa Profesi Ners 11 di Desa Pagerwesi. Meski demikian, jejak edukasi dan program kesehatan yang telah diterapkan diharapkan dapat menjadi fondasi bagi masyarakat untuk terus meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.