Jumat (03/03/2023) tepatnya di Ruang Jean Watson Kampus Ungu ISTeK ICsada Bojonegoro terlaksana kegiatan pembagian KHS (kartu hasil studi) prodi Kebidanan untuk semester Genap tahun 2021/2022. Sebanyak 20 mahasiswi Kebidanan dari semester 1 dan 5 masing-masing sejumlah 12 dan 8 mahasiswi hadir memenuhi ruangan. Kegiatan ini dibuka langsung oleh ibu Devi Endah Saraswati, S.ST., M. Kes selaku Kaprodi Kebidanan. Turut hadir pula dosen Pendamping Akademik ibu Fela Putri H, S.ST., M. Kes dan ibu Andin Ajeng R, S.ST., M. Kes.
KHS sendiri merupakan hasil atau capaian akademik yang didapatkan seorang mahasiswa selama satu semester yang mencantumkan semua nilai mahasiswa dalam satu semester sebagai bukti bahwa mahasiswa tersebut telah mengambil mata kuliah yang tertera di KHS.
Sebagian mahasiswi mengaku apabila hari pembagian KHS sebenarnya adalah hari yang paling ditunggu -tunggu dalam tiap semesternya, yang artinya satu semester lagi sudah berhasil mereka lewati. Sebenarnya mereka pun cukup khawatir karena semakin naik semester, tentunya tugas-tugas serta kegiatan yang harus mereka jalani semakin banyak dengan tingkat kesulitan yang bertambah pula. Apalagi ditambah kegiatan praktik lahan yang cukup menguras tenaga dan pikiran.
Akan tetapi, semua terbayar sudah setelah melihat capaian yang mereka peroleh selama satu semester ini melalui KHS. Dwi Novita Sari perwakilan mahasiwi semester 5 yang pada pembagian KHS semester ini menempati posisi pertama menyampaikan, “Alhamdulillah pada semester ini saya bisa meraih IP terbaik. Berhasil meraih peringkat terbaik bagi saya itu adalah sebuah bonus. Bagaimanapun bisa ada di posisi sekarang tidak terlepas dari betapa kerasnya saya belajar dan berusaha untuk meningkatkan keterampilan saya. Harapannya, semoga momentum ini bisa terus saya jaga dan pertahankan sampai semester akhir kelak.”
Adapun hasil perolehan IP (indeks prestasi) tiga teratas pada semester Genap tahun ajaran 2022/2023, untuk semester 1 :
1. Annisa Zamrotus Sa’adah (3,48)
2. Isma Alfi Refiana (3,30)
3. Jamilatun Nisa (3,26)
untuk semester 5 :
1. Dwi Novita Sari (4,00)
2. Ana Ainun Nisa’ (3,84)
3. Aisyiyah Nur May Wijayanti (3,78)